Pemerintah Bagi-bagi Pulsa gratis?

Pemerintah Bagi-bagi Pulsa gratis?
Menteri BUMN, Erick Thohir. (istimewa)

JAKARTAINSIGHT.com | Setelah berbagai program dan langkah yang diambil Pemerintah dalam menghadapi pandemi Covid-19, kini juga ada rencana atau stimulus yang tengah dipersiapkan. Dalam bentuk apakah?

Menteri BUMN, Erick Thohir menjelaskan secara singkat tentang bentuk bantuan tersebut. Bantuan yang dimaksud adalah subsidi pulsa.

Erick Thohir menyampaikan hal ini dalam sebuah teleconference, pada hari Rabu (12/8) kemarin.

"Bantuan berupa subsidi pulsa ini rencananya diperuntukkan bagi dosen, guru, hingga murid. Saat ini Kominfo bersama Menkeu dan Mendiknas tengah mempelajarinya," jelas Erick.

Namun hingga saat ini, Erick belum bisa memberikan penjelasan lebih detil. 

"Karena masih dalam tahap penggodokan, maka saya belum bisa memberikan detilnya," tambah Erick.

Sebenarnya Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan Telkom sudah memberikan bantuan berupa pulsa murah di tengah pandemi. 

"Baik Telkom maupun Kominfo beberapa waktu lalu sudah memberikan pulsa murah. Total sebanyak Rp 1,7 triliun dalam bentuk pulsa murah," pungkas Erick.

 

Editor:Mika Syagi
Asian Games || jakartainsight.com
BUMN || jakartainsight.com