Momen kebersamaan Ahok dan Bripda Puput usai bebas dari Rutan Mako Brimob (Kamis 24/1) / istimewa
JAKARTAINSIGHT.com | Kamis (24/1) mantan Gurbernur DKI Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok resmi menghirup udara bebas usai menjalani masa tahanan selama 20 bulan di Rumah Tahanan (Rutan Mako Brimob, Depok) atas kasus penistaan agama yang menyeretnya menjadi tersangka menyusul pidatonya di Kepulauan Seribu pada 27 September 2016 lalu.
Selama didalam tahanan, sosok Ahok tetap tidak lepas dari pemberitaan, seperti baru-baru ini, mantan suami Veronica Tan tersebut dikabarkan bakal menikah dengan sosok polisi cantik Bripda Puput Nastiti. Usai menghirup udara bebas, diketahui Ahok hari ini mengikuti ibadah Kebaktian Ucapan Syukur. dari foto dan video yang beredar, diketahui sosk Bripda Puput turut mendampingi Ahok mengikuti ibadah tersebuy bersama sejumlah rekan dan kerabat keluarga mantan orang nomor satu di Jakarta tersebut.
Terkait kabar yang menyebutkan Ahok pindah keyakinan demi menikahi sosok Bripda Puput secara tidak langsung ditepis oleh pernyataan Aslih yang merupakan Lurah Pasir Gunung Selatan, Depok, Jawa Barat, tempat orang tua Puput mengajukan permintaan menumpang menikah.
Dari lampiran dokumen persyaratan menikah yang diajukan, Aslih menyebut semua lengkap dan tidak ada masalah. Disebutkan keyakinan keduanya sama. "Saya nggak tahu latar belakangnya (Puput). Yang jelas di administrasinya dan bukti yang ada, sama," ungkap Aslih pada Kamis (24/1/2019) seperti dikutip laman Suara.com.
"Kalau nggak salah (iya Kristen) Nasrani," sambung Aslih.
Kawasan Monas, Jakarta Pusat, besok (21/2/2019) akan menjadi tempat gelaran Munajat 212
Kementerian Komunikasi dan Informatika meraih penghargaan sebagai Lembaga Pemerintah
Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno tidak ikut mendampingi Capres pasangannya Prabowo
Saat debat kedua Calon Presiden dilangsungkan di Hotel Sultan, Jakarta
Mutasi jabatan di lingkungan TNI rutin dilakukan sebagai fungsi pembinaan karir personel penjaga ke